Sabtu, 20 Februari 2010
Pengaruh Globalisasi Terhadap Perdagangan
Produk Indonesia terancam bangkrut jika perdagangan bebas dengan Cina jadi diterapkan pada 2010. Sekarang saja, ketika produk Cina masih dikenakan bea masuk lima persen, harga barang dari negara Tirai Bambu itu masih lebih murah dibanding produk dalam negeri.
Lihat saja berbagai jenis mainan, barang elektronik, sampai tekstil yang sebagian besar diimpor dari Cina yang harganya lebih murah dibanding produk lokal dan membuat industri dalam negeri kelimpungan. Jika sesuai rencana, tahun depan akan dimulai perdagangan bebas dengan Cina yang artinya produk negara itu bisa masuk dengan bea nol persen.
Pengusaha melihat hal tersebut tak sekadar ancaman, karena saat ini saja industri tekstil sudah defisit lebih dari US$ 520 juta. Dan jika bea masuk menjadi nol persen, industri lokal tak bisa bersaing dan bukan tak mungkin terjadi pemutusan hubungan kerja besar-besaran.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar